
Pada tanggal 18 Juli 2024, SMKN 4 Jeneponto telah melaksanakan Sosialisasi UKBI sebagai salah satu Program SMK Pusat Keunggulan Skema Reguler Lanjutan. Kegiatan ini diikuti oleh semua guru dan siswa.
Hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini adalah Ketua Tim Kelompok Kepakaran dan Layanan Profesional (KKLP) UKBI Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Selatan (BBP Sulsel), Nurlina Arisnawati, S.Pd., M.Pd.

Tujuan Sosialisasi UKBI ini tidak hanya mengenalkan UKBI secara teknis dan pemanfaatannya, tetapi sebagai usaha dan program dari sekolah untuk meningkatkan kecerdasan literasi dan numerasi guru dan siswa yang ada di SMKN 4 Jeneponto melalui UKBI.
